Berita Terkini

KPU Kab Klungkung melaksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke 97 Tahun 2025

#TemanPemilih, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Klungkung melaksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke 97 Tahun 2025, bertempat di Kantor KPU Kabupaten Klungkung, Selasa (28/10/2025) Kegiatan ini dipimpin oleh Ketua Divisi Teknis Penyelenggara, I Gede Suka Astreawan sebagai Inspektur Upacara. Kasubbag Teknis dan Hukum sebagai Komandan Upacara. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Jajaran KPU Kabupaten Klungkung. #KPUMelayani

KPU Kab Klungkung mengikuti Rakor Percepatan Pembangunan Zona Intrgritas (ZI) di Lingkungan KPU Provinsi dan Kab/Kota se-Bali

#TemanPemilih, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Klungkung mengikuti Rapat Koordinasi Percepatan Pembangunan Zona Intrgritas (ZI) di Lingkungan KPU Provinsi dan Kab/Kota se-Bali, bertempat di Ruang Rapat KPU Provinsi Bali, Jumat (24/10/2025) Kegiatan ini dibuka sekaligus arahan dari KPU Provinsi Bali. Pada kesempatan tersebut Anggota KPU Provinsi Bali Divisi Hukum dan Pengawasan meminta kepada Komitmen Pimpinan sebagai Role Model di KPU Kab/Kota untuk serius membangun Zona Integritas (ZI) menuju WBK/WBBM di Satuan Kerja masing-masing. Hadir dalam kegiatan ini Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan, I Komang Artawan, Sekretaris dan Kasubbag Teknis dan Hukum. #KPUMelayani

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Klungkung menjadi Narasumber pada Sosialisasi Pendidikan Politik yang diselenggarakan oleh Kesbangpol Kabupaten Klungkung

#TemanPemilih, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Klungkung menjadi Narasumber pada Sosialisasi Pendidikan Politik yang diselenggarakan oleh Kesbangpol Kabupaten Klungkung, bertempat di SMK Pariwisata Yapparindo Klungkung, Kamis (23/10/2025) Kegiatan dibuka oleh Kepala Sekolah SMK Pariwisata Yapparindo Klungkung, I Wayan Dharmayasa, serta sambutan dari Badan Kesbangpol Kabupaten Klungkung, I Dewa Ketut Sueta Negara. Ketua KPU Kabupaten Klungkung, I Ketut Sudiana sebagai Narasumber memberikan Sosialisasi Pendidikan Pemilih Pemula kepada siswa/i SMK Yapparindo Klungkung. #KPUMelayani

KPU Kab Klungkung mengikuti Sosialisasi dan Pelatihan Penyusunan Keputusan di Lingkungan KPU Provinsi dan KPU Kab/Kota se-Bali secara Daring

#TemanPemilih, Komisi Pemilihan Umum Kabuoaten Klungkung mengikuti Sosialisasi dan Pelatihan Penyusunan Keputusan di Lingkungan KPU Provinsi dan KPU Kab/Kota se-Bali secara Daring, bertempat di Ruang Rapat KPU Kabupaten Klungkung, Rabu (22/10/2025) Kegiatan diawali dengan sambutan dan arahan KPU Provinsi Bali. Pelatihan ini dalam rangka meningkatkan kapasitas, pemahaman dan kemampuan dalam menyusun rancangan keputusan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan serta pedoman tata naskah dan prosedur penyusunan keputusan di Lingkungan KPU. Kegiatan ini diikuti oleh Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Klungkung dan Kasubbag Teknis dan Hukum beserta staff. #KPUMelayani