Berita Terkini

KPU Kab Klungkung menghadiri Deklarasi Damai dan Doa Bersama jelang Pilkada Kabupaten Klungkung Tahun 2024

#TemanPemilih, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Klungkung menghadiri kegiatan Deklarasi Damai dan Doa Bersama jelang Pilkada Kabupaten Klungkung Tahun 2024, di  Aula Jalaga Dharma Pandhapa Polres Klungkung, Rabu (18/09).

Kegiatan ini dibuka sekaligus dipimpin oleh Kapolres Klungkung, AKBP Alfons W P Letsoin, S.I.K. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua KPU Kabupaten Klungkung, I Ketut Sudiana, Bawaslu Kabupaten Klungkung, Forkompinda Kabupaten Klungkung, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Klungkung Tahun 2024, Danramil se-Kabupaten Klungkung, Camat se-Kabupaten Klungkung serta Instansi terkait se-Kabupaten Klungkung.

#KPUMelayani
#PilkadaSerentak2024

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 30 kali