Berita Terkini

KPU Kab Klungkung mengucapkan Selamat dan Sukses Atas dilantiknya Gubernur dan Wakil Gubernur Bali Masa Jabatan Tahun 2025-2030

#TemanPemilih, Segenap Jajaran Keluarga Besar Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Klungkung mengucapkan Selamat dan Sukses Atas dilantiknya Gubernur dan Wakil Gubernur Bali Masa Jabatan Tahun 2025-2030 (20/2/2025) Semoga Tuhan Yang Maha Esa/Ida Sang Hyang Widhi Waca senantiasa menganugerahkan Kesehatan,dan Kesuksesan,Kelancaran dalam memimpin Provinsi Bali. #KPUMelayani

KPU Kabupaten Klungkung menerima Tim dari Universitas Pendidikan Nasional yang akan melakukan Kajian Publik

#TemanPemilih, Komisi pemilihan Umum Kabupaten Klungkung menerima Tim dari Universitas Pendidikan Nasional yang akan melakukan Kajian Publik "Analisis Perilaku Pemilih Dalam Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Klungkung", bertempat di Kantor KPU Kabupaten Klungkung, Rabu (19/2/2025) Tim Analisis dari Universitas Pendidikan Nasional yang di Ketuai Dr. Ni Wayan Widhiyastini, S.sos., M.Si beserta jajaran. Diterima oleh Ketua dan Anggota Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Klungkung beserta Sekretaris dan Jajaran KPU diruang Rapat KPU Kabupten Klungkung. Dalam kegiatan ini Tim Analisis mempersentasikan rancangan dan persiapan terkait kegiatan Analisis Perilaku Pemilih. Tujuan dilaksanakan Analisis Perilaku Pemilih di Kabupaten Klungkung agar mengetahui faktor penyebab turunnya Tingkat partisipasi Pemilih dalam Pemilihan Tahun 2024 di Kabupaten Klungkung. Analisis ini juga berjujuan sebagai evaluasi dalam pelaksanaan Pemilihan berikutnya. #KPUMelayani

KPU Kab Klungkung menyampaikan Terima Kasih Kepada PJ. Bupati Klungkung I Nyoman Jendrika

#TemanPemilih, Segenap Jajaran Keluarga Besar Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Klungkung menyampaikan Apresiasi dan Ucapan Terima Kasih Kepada Bapak I Nyoman Jendrika,S.Sos.,M.M.,CRGP.,CGCAE (20/2/2025) Atas dedikasi dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Pejabat Bupati Kabupaten Klungkung. Semoga kedepannya Makin sukses dan senantiasa diberikan Kesehatan yang berlimpah. #KPUMelayani

KPU Kabupaten Klungkung melaksanakan Audensi bersama Universitas Pendidikan Nasional Bali terkait Rencana Kajian Publik

#TemanPemilih, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Klungkung melaksanakan Audensi bersama Universitas Pendidikan Nasional Bali terkait Rencana Kajian Publik, bertempat di Kampus Undiknas, Jumat (14/2/25) Kegiatan ini dipimpin oleh Ketua KPU Kabupaten Klungkung, I Ketut Sudiana beserta Divisi Sosdiklih Parmas SDM, Luh Putu Inten Pradnyani, Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Made Dwi Adnyana Putra, Divisi Hukum dan Pengawasan dan diterima oleh Wakil Rektor, Dr. Ni Wayan Widhiasthini, S.Sos., M.Si. Audiensi ini membahas terkait rencana Kajian Publik Perilaku Pemilih Masyarakat Kabupaten Klungkung dalam Pilkada Tahun 2024, yang bertujuan sebagai bahan evaluasi KPU Kabupaten Klungkung dalam melaksanakan tugas sebagai penyelenggara dalam mengambil kebijakan politik. #KPUMelayani #PilakdaSerentak2024